Sabtu, 17 Maret 2012

uTorrent

uTorrent (dibaca Micro Torrent) adalah sebuah software file sharing kecil yang dapat Anda pakai untuk berbagi file dengan mudah. Walau namanya micro, tapi fitur-fiturnya dijamin makro.

uTorrent adalah BitTorrent untuk windows yang powerful dan efisien. Kebanyakan dari fitur yang ada pada client BitTorrent lainnya tersedia di dalam uTorrent ini, termasuk prioritas bandwith, penjadwalan, RSS auto-downloading, dan Mainline DHT. Plus, uTorrent mendukung enkripsi protocol yang menggabungkan spesifikasi dan peer exchange.

Tidak seperti kebanyakan torrent client lainnya, ini tidak akan memakan banyak sumber dari PC anda – hanya menggunakan kurang dari 6MB memory. Hal ini berarti walau Anda menggunakan uTorrent saat kerja, tapi komputer Anda tidak akan terasa lebih lambat.

Program ini cukup kecil untuk berjalan pada USB key, namun cukup kuat untuk mendownload setiap torrent dalah sekejap mata. uTorrent versi terbaru ini sangat mudah digunakan dan nyaman dilihat. Selain itu, program ini sangat cerdas dalam mengatur penggunaan bandwidth internet. Jadi, sementara Anda melakukan aktifitas torrent, software lain yang menggunakan koneksi internet yang sama tidak akan terlalu terganggu performanya.

Versi terbaru dari uTorrent ini termasuk transfer cap, jadi pengguna yang telah melampaui batas bandwidth dengan ISP-nya bisa dikenali dan secara otomatis menghentikan torrenting ketika batasan tersebut sudah dekat. Skin juga telah diperkenalkan dalam versi ini, membuat tampilan uTorrent bisa Anda ubah sesuai keinginan diri Anda.

Salah satu fitur yang menarik lainnya dari uTorrent adalah adanya search bar yang akan membantu Anda untuk menemukan file yang Anda inginkan dengan cepat dan tepat. Selain itu tersedia fitur untuk RSS Feed yang membantu Anda untuk selalu update dengan berbagai file terbaru yang bisa Anda download secara P2P memakai software yang satu ini.
Download : uTorrent

0 komentar:

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More